Pandemi virus Covid-19 membuat banyak perubahan di kehidupan, salah satunya di sektor wisata. Kebijakan yang menganjurkan masyarakat untuk di rumah dan mengurangi mobilitas membuat sektor wisata mengalami kerugian.
Di saat yang bersamaan, kunjungan wisata tetap dibutuhkan sebagai daya tarik suatu tempat agar ekonomi tetap berjalan. Sebagai solusi dari permasalahan ini, teknologi virtual tour reality dipilih untuk membuat sektor wisata tetap hidup.
Virtual tour reality menjadi tidak asing saat ini karena banyak orang yang sudah beralih melakukan berbagai kegiatan secara virtual. Bedanya, virtual tour reality memberikan tampilan yang lebih nyata. Teknologi ini bisa dijadikan strategi promosi wisata sekaligus cara alternatif bagi masyarakat yang ingin liburan.
Konsep VR ini adalah salah satu teknik dalam fotografi yang mampu menangkap gambar seluas 360 derajat dengan efek mulus tanpa batas.
Dengan begitu virtual tour memberikan simulasi dari lokasi sesungguhnya melalui gabungan foto, video, suara, hingga teks. Sebelumnya, virtual tour ini sudah banyak digunakan oleh sektor bisnis lain seperti property dan real estate. Tidak menutup kemungkinan jika teknologi ini juga bisa digunakan untuk sektor wisata.
Baca juga: 6 Contoh Penggunaan Teknologi Virtual Reality (VR)
Saat pandemi seperti sekarang membuat masyarakat lebih memilih teknologi yang bisa digunakan dari rumah. Dengan adanya virtual tour ini pada dasarnya sama seperti berjalan-jalan secara online.
Masyarakat tidak perlu keluar untuk mengunjungi suatu tempat jika tersedia virtual tour. Memberikan visual yang realistis secara 3D, cara ini jauh lebih baik daripada hanya menyajikan gambar atau video saja.
Tidak perlu repot menghabiskan banyak waktu dan uang untuk mempromosikan sektor wisata agar tetap berjalan. Meski pada saat pandemi baik sektor wisata maupun pengunjung sama-sama tidak berada dalam keadaan stabil secara finansial.
Teknologi ini dapat meminimalkan biaya dan waktu yang cukup banyak. Untuk bisa berlibur ke tempat wisata yang diinginkan, pengunjung bisa membayar lebih murah dari biasanya dengan virtual tour ini. Dengan begitu akan semakin banyak orang dari kalangan manapun yang tertarik mengunjungi sektor wisata.
Baca juga: Bagaimana Teknologi Virtual Reality Membantu Sebuah Bisnis?
Menggunakan virtual tour untuk objek wisata memberikan banyak keuntungan. Selain dinilai lebih hemat karena tidak membutuhkan banyak tenaga untuk membuat dan mempromosikannya, teknologi ini juga mudah digunakan oleh siapa saja dan dimana saja.
Penggunaan teknologi ini bisa menjadi pengingat bagi masyarakat yang ingin berkunjung ke tempat wisata. Bahkan cara ini bisa menarik minat wisatawan baru.
Teknologi ini mulai menjadi trend selama masa pandemi, sektor wisata bisa memanfaatkannya dengan memberikan konten menarik sehingga pengunjung tetap bisa merasakan liburan meski hanya di rumah.
Dengan banyaknya manfaat yang diberikan melalui virtual tour reality, dapat dikatakan cara ini adalah pilihan terbaik untuk tetap mempromosikan sektor wisata agar tetap berjalan. Cukup dari rumah saja sudah bisa melihat dan merasakan liburan tanpa mengabaikan kesehatan. Sudah saatnya sektor wisata mulai menggunakan teknologi ini.
Tertarik menggunakan virtual tour reality kedalam sektor wisata? Pointbox.id bisa menjadi pilihan. Pointbox merupakan salah satu jasa pembuat virtual tour reality di Indonesia. Pointbox dapat merancang, mengukur, memvisualisasikan, dan mengelola aset perusahaan dalam format 3D secara akurat dan interaktif.
Sekarang, Pointbox telah hadir di Indonesia untuk mempermudah perusahaan membuat virtual reality secara tepercaya. Untuk pertanyaan dan informasi lebih lanjut bisa hubungi Pointbox atau info@pointbox.id.