Dalam industri desain interior, teknologi telah membawa perubahan revolusioner, salah satunya adalah Virtual Interior Design. Dulu, para desainer harus mengandalkan sketsa manual atau visualisasi 2D untuk membantu klien memahami konsep desain mereka. Namun, dengan kemajuan teknologi Virtual Interior Design, visualisasi semakin nyata dan mendekati kenyataan.
Dalam artikel ini, kita akan menjelajahi bagaimana Virtual Interior Design telah mengubah cara para profesional desain interior bekerja, menghadirkan pengalaman visual yang lebih realistis dan interaktif bagi klien, serta memberikan berbagai manfaat untuk bisnis interior design.
Virtual Reality (VR) adalah teknologi yang menciptakan lingkungan simulasi yang imersif dan interaktif, dimana pengguna dapat merasakan dan berinteraksi dengan dunia virtual yang dibangun secara digital.
Melalui penggunaan perangkat seperti headset VR dan kontroler gerak, pengguna dapat merasakan sensasi seolah-olah mereka benar-benar berada di dalam dunia virtual tersebut.
Teknologi VR menggabungkan elemen visual, audio, dan seringkali juga taktile untuk menciptakan pengalaman yang mendalam dan meyakinkan. Pengguna dapat menjelajahi, berinteraksi, dan bahkan melakukan tindakan dalam dunia virtual yang dirancang, baik itu berupa simulasi permainan, pengalaman pelatihan, tur virtual, atau aplikasi lainnya.
Dengan memanfaatkan teknologi VR, pengguna dapat melampaui batasan fisik dunia nyata dan merasakan pengalaman yang seolah-olah benar-benar ada di tempat yang diimajinasikan secara virtual.
Baca juga: Teknologi Virtual Reality (VR): Pengertian, Fungsi, dan Cara Kerja
Adapun manfaat dari VR termasuk untuk bidang desain interior dalam dunia bisnis yaitu:
Desain menggunakan kertas atau buku sketsa hanya bisa menghasilkan gambar dari satu sudut saja. Bahkan tidak bisa terlihat jelas apa warna asli dari interior ruangan tersebut.
Untungnya, virtual interior design bisa memungkinkan untuk terciptanya gambar dengan hasil yang lebih detail mulai dari furnitur, warna, tekstur, perabotan, hingga pencahayaan. Bahkan setiap gambar yang dihasilkan dari desain metode ini seperti sebuah foto di kehidupan nyata.
Kemampuan dari virtual design ini dalam membuat visualisasi desain yang berkualitas tentunya juga akan menghasilkan pengukuran dan detail tempat lainnya lebih akurat. Karena semua tampak akurat dan nyata, maka Anda bisa memperkirakan biaya semua bahan secara akurat.
Secara tidak langsung, ini tentunya juga bisa menghindari pemborosan biaya yang tentunya akan merugikan Anda kedepannya. Selain itu, Anda juga bisa memperkirakan biaya utama dan biaya
alternatif untuk pelanggan.
Adanya visualisasi ini akan membuat orang mengerti dan memahami sebuah desain. Para klien akan segera melihat apakah desain tersebut sesuai dengan yang mereka bayangkan atau tidak.
Ini tentunya juga akan sangat bermanfaat untuk mengurangi kekhawatiran dan memantapkan pilihan mereka terhadap suatu desain. Tentunya juga akan sangat membantu sebuah proyek pembangunan agar bisa berjalan secara lancar karena visualisasinya tepat.
Manfaat berikutnya dari adanya visualisasi virtual interior design adalah bisa memudahkan Anda dalam melakukan evaluasi sesuai dengan permintaan pelanggan. Saat menggunakan aplikasi ini, pelanggan akan diajak untuk berinteraksi dan merasakan lingkungan sebenarnya dari suatu ruangan.
Hal ini tentunya akan membuat pelanggan benar-benar tahu bagian yang dia suka dan tidak dari interior tersebut, untuk kemudian bisa melakukan evaluasi. Misalnya pelanggan ingin mengganti
bentuk atau ukuran dari ruangan tertentu, maka Anda bisa mencatat dan membuat ukuran dan bentuk sesuai dengan keinginannya.
Dengan melakukan visualisasi, pelanggan bisa benar-benar tahu bentuk dari interior yang diinginkannya. Pelanggan bisa mengamati objek dan berinteraksi dengan objek tersebut.
Cara ini tentu saja akan meningkatkan ketertarikan pelanggan terhadap jasa Anda. Apalagi jika hasil interior pengaplikasiannya sesuai dengan visual, maka bisa dipastikan pelanggan akan terus
ingin memesan atau berlangganan pada jasa Anda.
Manfaat menggunakan virtual interior desain secara tidak langsung adalah bisa memperluas bisnis. Hal ini berhubungan erat dengan kepuasan pelanggan saat Anda menggunakan metode ini.
Menggunakan metode ini bisa memungkinkan pelanggan melihat desain tanpa harus bertemu langsung. Bahkan orang yang ada di luar daerah pun memiliki kemungkinan besar untuk menggunakan jasa Anda.
Hal ini tentunya akan sangat bermanfaat untuk memperluas bisnis Anda. Hal terpenting Anda mengerti dan paham tentang cara kerja dari teknologi ini.
Menggunakan virtual interior design akan sangat menghemat waktu dan biaya. Anda tidak perlu lagi menjelaskan panjang lebar kepada calon klien mengenai desain yang akan ditawarkan.
Cukup dengan klik tombol, pelanggan sudah bisa tahu detail interior ruangan yang akan dia pesan. Ini tentunya benar-benar akan menghemat waktu Anda.
Tidak hanya itu, Anda juga tidak perlu berkeliling dengan membawa dan menunjukkan banyak sampel untuk promosi. Jika pelanggan tertarik, dia bisa langsung mengunjungi Anda untuk membicarakan semuanya dan merasakan sensasi berinteraksi langsung terkait interior impiannya.
Selain itu, harga jasa virtual tour juga tidak terlalu tinggi jika Anda bandingkan dengan biaya operasional promosi manual. Ini pastinya akan sangat menghemat biaya pengeluaran budget bisnis
Anda.
Melakukan desain atau promosi desain secara manual tentu tidaklah mudah. Banyak orang yang kesulitan dalam memvisualisasikan sebuah ruangan secara akurat. Apalagi jika sampai ukuran dan jumlah item furniturnya yang terkadang sering tidak akurat.
Dengan metode ini, yang sulit tersebut akan menjadi mudah. Anda bisa lakukan pengukuran ruangan dengan tepat dan melakukan perhitungan furniture secara tepat. Ini akan sangat bermanfaat untuk menghindari jumlah furniture yang berlebihan sehingga tidak muat di ruangan.
Tidak hanya itu, cara ini juga bisa mengetahui secara pasti bagaimana pencahayaan dalam sebuah ruangan. Ini tentunya bisa menghindari ruangan yang apek akibat dari kurang pencahayaan atau terjadinya cacat desain yang dihasilkan..
Nah setelah tahu manfaat dari VR untuk desain interior, Anda bisa langsung memesan dan membuat virtual tour real estate sendiri di beberapa jasa pembuatan yang tersedia seperti Pointbox.id untuk memudahkan bisnis dan menarik banyak pelanggan. Semoga bermanfaat!