Aplikasi VR dalam kehidupan mulai merambah segala aspek. Kecanggihan teknologi yang semakin berkembang pesat saat ini memang sangat mempengaruhi berbagai macam aspek dalam kehidupan, salah satu teknologi yang sedang pesat berkembang dalam berapa tahun terakhir ini adalah virtual reality atau VR.
Orang yang sangat mengikuti perkembangan teknologi pasti paham tentang teknologi ini, teknologi ini sekarang ini terbatas hanya bisa digunakan dalam dunia game saja, bahkan aplikasi VR dalam game sudah sangat mengagumkan.
Dalam perjalannya, Virtual Reality sendiri pastinya dapat berkembang menjadi teknologi yang lebih hebat, dan mampu diaplikasikan dalam berbagai macam hal. Namun sebelum membahas bidang apa saja yang akan sangat berpengaruh terhadap kemajuan teknologi ini, mari kita bahas sebenarnya apa itu VR.
Virtual reality atau VR merupakan teknologi yang dapat membawa kita ke dalam suatu realitas baru di dunia digital, atau dalam hal ini disebut dengan dunia virtual. Dunia virtual sendiri merupakan sistem atau sebuah bentuk ciptaan manusia yang dibuat agar menyerupai kenyataan.
Oleh sebab itu Virtual Reality disebut sebagai bentuk pengembangan teknologi yang sangat canggih karena mampu membawa bentuk digital atau virtual menjadi seakan-akan seperti kenyataan.
Seperti sudah disinggung di atas, aplikasi VR sekarang masih sebatas untuk bermain game saja, namun, para pengembang mulai menerapkan berbagai sistem agar ke depannya, penerapan VR bisa digunakan untuk berbagai macam keperluan di berbagai bidang.
Beragam kegunaan sudah disiapkan oleh pengembang teknologi ini. beberapa di antaranya sudah sangat siap untuk diuji dan diaplikasikan dalam kehidupan yang sebenarnya guna membantu dalam berbagai pekerjaan, seperti:
Yang pertama adalah aplikasi Virtual Reality untuk bisnis restoran. Kamu yang menjalankan bisnis ini, Virtual Reality akan sangat berguna dalam berbagai aspek, salah satunya adalah hiburan konsumen ketika menunggu pesanan datang.
Jika kamu memiliki bisnis restoran yang cukup besar dan banyak sekali pengunjung, pastilah menunggu menjadi salah satu hal yang tidak dapat dihindarkan, oleh sebab itu penerapan VR sebagai salah satu hiburan bisa menjadi hal yang unik dan dapat menarik minat banyak pelanggan.
Dalam bidang kedokteran, penerapan VR akan sangat berguna untuk melatih para dokter muda dalam menangani operasi. Melalui Virtual Reality dokter muda ini akan menjalani pelatihan yang real seperti dalam kehidupan nyata.
Penerapan Virtual Reality dalam bidang kedokteran lebih ditujukan untuk pembiasaan dan pengalaman bekerja di meja operasi, agar nantinya para dokter muda ini menjadi lebih terampil.
Selain itu, VR juga dapat digunakan untuk melatih kemampuan dokter senior agar selalu siap ketika dibutuhkan, sehingga akan sangat membantu pekerjaan di bidang ini nantinya.
Pemanfaatan VR dalam bidang otomotif sebenarnya lebih diaplikasikan ke dalam perusahaan pembuatan kendaraan. Di dalam pabrik, VR bisa digunakan sebagai alat kontrol mesin mesin besar dari jarak jauh.
Selain itu, VR juga bisa diterapkan sebagai sarana pelatihan pegawai baru. Pegawai pegawai baru tersebut akan dilatih menggunakan teknologi Virtual Reality untuk melakukan bongkar dan pasang suku cadang kendaraan, sehingga nantinya para pegawai ini akan terbiasa dan paham ketika bekerja secara langsung.
Tidak hanya itu, perusahaan juga bisa menggunakan VR sebagai alat bantu ketika membuat semacam desain baru. Sehingga perusahaan tidak harus membuat dummy atau contoh produk secara nyata yang pastinya akan sangat membuang biaya.
Dalam bidang properti juga tidak akan ketinggalan menikmati kecanggihan Virtual Reality. Dengan teknologi ini, kamu sebagai pemilik perusahaan properti bisa menawarkan desain rumah yang bisa dicoba secara langsung oleh klien.
Klien pun bisa secara langsung merasakan kondisi rumah dalam desain, tidak hanya dari gambar atau foto saja. Hal ini juga akan sangat berguna apabila bidang properti yang kamu jalani berupa jual beli.
Klien bisa secara langsung mencoba dan merasakan kondisi beberapa rumah yang ditawarkan tanpa harus datang langsung ke lokasi, hal ini tentu akan sangat menghemat waktu dan tenaga, serta biaya akomodasi yang harus dikeluarkan perusahaan ketika mengantar klien berkeliling.
Kamu pasti pernah mendengar atau bahkan memainkan game yang menjadikan kita sebagai pengendara kendaraan, di sini teknologi Virtual Reality akan sangat membantu banyak orang yang baru saja menjadi pengendara atau seorang sopir.
Pilot baru akan sangat terbantu dengan adanya teknologi ini, karena dengan menggunakan Virtual Reality, pilot yang baru saja mendapatkan lisensi akan dengan cepat beradaptasi mengendarai pesawat.
Kamu pastinya tidak asing dengan yang namanya rapat virtual, pandemi mengharuskan kita melakukan berbagai macam kegiatan secara virtual, tentu saja rapat juga harus dilakukan secara virtual.
Dengan memanfaatkan teknologi VR, kamu bisa melakukan rapat virtual dengan menghadirkan avatar yang bisa kamu desain sedemikian rupa sesuai dengan keinginan kamu. Hal ini tentu akan lebih menyenangkan daripada hanya rapat di depan layar komputer.
Salah satu aspek yang harus merasakan kecanggihan Virtual Reality adalah pendidikan. Sama halnya pekerja kantoran yang harus rapat secara virtual karena adanya larangan berkerumun, sekolah juga mengalami dampak yang sama karena adanya pandemi.
Sekolah yang menerapkan Virtual Reality akan jauh lebih menyenangkan, karena para siswa dapat berinteraksi dengan teman temannya serta dapat memunculkan avatar yang menjadikan sekolah virtual terasa seperti halnya sekolah konvensional.
Pelatihan atau training juga nantinya akan mendapatkan jatah menikmati kecanggihan dari Virtual Reality ini. Dengan menggunakan teknologi ini, pelatihan pastinya akan jauh lebih menarik lagi, para murid yang menjalani pelatihan akan bisa merasakan secara langsung pengalaman bekerja di tempat yang mereka pilih, sehingga adaptasi akan jauh lebih cepat.
Selain berbagai macam keunggulan, penggunaan, serta manfaat dari teknologi Virtual Reality, ada beberapa kekurangan yang harus masyarakat ketahui. Kekurangan inilah yang nantinya akan menghambat beberapa aspek di atas dalam penggunaan VR dalam kesehariannya.
Sama halnya dengan teknologi smartphone atau telepon genggam pertama. Tidak semua orang akan memiliki teknologi ini karena tidak semua orang mampu untuk mendapatkan teknologi Virtual Reality Ini.
Karena harganya yang mahal, penggunaan VR juga pastinya terbatas. Perusahaan juga tidak bisa secara massal menggunakan teknologi ini, karena akan memakan biaya yang tidak sedikit.
Itulah kekurangan dari teknologi virtual reality yang tidak bisa kita dapatkan secara murah, namun perkembangan dari game yang sudah mulai menggunakan teknologi ini, pastilah tidak akan lama lagi banyak bidang yang mampu memanfaatkan teknologi ini.
Begitulah penjelasan aplikasi VR di berbagai bidang. Tentu, Teknologi VR masih dalam tahap pengembangan, dan semoga nantinya kita semua bisa merasakan penggunaan Virtual Reality untuk kegiatan sehari hari.